Saturday, March 18, 2017

Invalid Click atau Klik Tidak Sah

    Bagi publisher AdSense, invalid click atau klik tidak sah bukan kalimat yang asing, sangat akrab sekali di telinga dan mata. Salah satu kesalahan yang paling banyak terjadi, entah disengaja atau pun tidak disengaja. Setiap hari, minggu atau bulan, selalu saja ada yang mengeluh dengan kesalahan tersebut.

    Bila kita rajin berselancar di dunia maya, dan menyempatkan membaca beberapa blog atau forum yang berhubungan dengan Google AdSense, selalu dan selalu saja ada, keluhan dan pertanyaan seputar invalid click atau klik tidak sah. Ada saja cerita seperti itu, dan akan selalu ada setiap harinya.

Invalid Click atau Klik Tidak Sah


    Mempunyai akun AdSense adalah kebanggaan tersendiri, karena kita tahu betapa susah dan ketatnya saat mendaftar, meski banyak juga sebagian orang yang merasakan kemudahan. Namun sangat disayangkan, jika akhirnya harus terkena hukuman. Banyak usaha untuk menjalankan Google AdSense, sekali berbuat kesalahan langsung hilang hanya dalam hitungan menit, bahkan detik.

    Disitu kadang saya merasa sedih, akan tetapi disisi lainya banyak hikmah yang dapat kita ambil dan dipelajari. Perlu diingat dan diterapkan, bahwa Google AdSense adalah program jangka panjang, bukan cara cepat untuk dapat meraih penghasilan atau uang banyak. Apakah tetap akan melanggar aturan? tetap bertahan dengan cara yang dapat merugikan diri sendiri?. Saya rasa, lebih baik jangan, dan segera tinggalkan perbuatan buruk itu.

    Hasil keringat akan terbuang percuma. Dan rata-rata ketika akun dinonaktifkan, adalah karena pelanggaran Invalid Click atau klik tidak sah, atau fraud click (pelanggaran klik). Untuk hal ini, Google AdSense sangat sensitif sekali, dan akan terus diingatnya. Sangat sulit untuk dapat dipulihkan, berbeda dengan pelanggaran lainnya, dimana kita masih bisa melakukan atau mengajukan banding. Untuk kesempatan ini, saya akan membahas tentang Invalid click atau klik tidak sah. Dalam pengertian yang sebenarnya.

> Invalid Click atau Klik Tidak Sah

    Kalimat itu dalam artian yang dimana setiap klik tidak akan pernah dibayar oleh pihak Google AdSense. Meskipun bukan kesalahan kita, tetap tidak akan dibayar. Karena dengan begitu ada yang dirugikan, yaitu pihak yang memasang iklan.

    Banyak sekali jenis invalid click atau klik tidak sah, bisa berupa klik yang tidak memberi manfaat samasekali terhadap pihak pemasang iklan, misal klik lebih dari satu terhadap iklan yang sama dan berasal dari alamat IP yang sama pula. Bisa juga klik yang bukan murni keinginan pengunjung. Dan untuk pemasangan atau penempatan iklan pun ada aturannya dari pihak Google AdSense.

    Memang masih banyak yang salah paham dengan arti dari invalid click atau klik tidak sah, banyak yang menyamakan dengan klik iklan sendiri. Tidak ada yang salah, namun juga tidak sepenuhnya benar. Inti dari invalid click atau klik tidak sah, adalah semua klik yang "merugikan pengiklan dan pada saat yang sama menguntungkan penayang" tanpa membedakan darimana klik itu berasal.

> Fraud Click atau Pelanggaran Klik

    Berbeda dengan yang saya tulis diatas, dan sangat dilarang sekali. Artian dari Fraud Click atau Pelanggaran Klik, adalah setiap klik yang dihasilkan dengan "niat jahat" dan penipuan. Betul seperti yang anda pikirkan, memang termasuk dalam bagian klik tidak sah, namun tidak setiap klik tidak sah adalah pelanggaran klik. Apakah cukup dimengerti atau dipahami? saya rasa pasti dapat dimengerti dimana perbedaannya dua hal diatas tadi.

Kategori yang dimasukan dalam Fraud Click atau Pelanggaran Klik

    # Publisher atau Penayang AdSense
       melakukan klik iklan sendiri
    # Melakukan perjanjian dengan
       pihak ke tiga seperti menyuruh
       keluarga, teman, atau siapapun
       dengan permintaan klik iklan
       demi keuntungan anda sendiri
       sebagai penayang iklan.
    # Perjanjian program dengan orang
       lain dan akan memberikan
       inesntif, seperti PTC(paid to click)
       dan Click Exchange(pertukaran
        klik).
    # Menggunakan robot, program
       otomatis dan program
       sejenis lainnya lagi

    Ada lagi, masih berkaitan dengan pelanggaran klik tidak sah. Harus diingat, Prinsip pelanggaran klik tidak sah tetap berlaku terhadap iklan Google AdSense yang menggunakan sistem BPS(thousand impression) atau bayar per-1000 tayang. Hanya disini dapat disebutkan dengan Tayangan tidak sah(invalid impression)

    # Dengan melakukan refresh yang
       dilakukan berulangkali terhadap
       halaman situs, secara otomatis
       maupun manual.
    # Melakukan perjanjian dengan
       pihak ketiga, dengan maksud
       membeli trafik, tergantung
       perjanjian anda misal dengan
       melakukan pembayaran setiap
       1000 tayang dengan imbalan yang
       telah disepakati.

    Jadi, sekarang anda pasti sudah tahu dan mengerti, juga memahami apa yang saya uraikan diatas. Bukan berarti setiap klik itu tidak sah atau pelanggaran klik. Meskipun demikian, bisa dikatakan sebagai hal yang wajar atau biasa, dan Akun Google AdSense pun masih aman, lain halnya dengan Banned Akun. Namun bukan berarti bisa dilakukan lagi dan lagi, untuk selanjutnya pasti berkenalan dengan Banned Akun Google AdSense, secara permanen.

    Setiap kegiatan atau pun metode, dengan cara apapun yang dapat menghasilkan klik atau impressi palsu adalah sebuah pelanggaran terhadap kebijakan Google AdSense.

Mudah-mudahan anda semakin bijak menggunakan Google AdSense, dapat memeliharanya dengan baik. Karena keuntungan jangka panjang akan kita dapatkan, penghasilan tetap berjalan setiap bulan. Dan kerjasama dengan Google AdSense pun terus berlanjut.

Cegahlah segala aktifitas yang dapat merugikan diri kita sendiri, patuhi semua aturan yang berlaku dan jalankan bagi kelangsungan Akun Google AdSense anda sendiri.

(Teddy Morrison)

No comments:

Post a Comment